70TUTORIAL - Blackberry Messanger atau yang biasa disebut BBM saat ini sudah sangat banyak penggunanya, mulai dari kalangan anak-anak, remaja, sampai orang yang sudah berbisnis. Dengan BBM kalian bisa mengobrol satu orang dengan orang lain, bisa dalam berbentuk teks, gambar ataupun suara. Untuk mengobrol antara satu sama lain kalian di haruskan meng-invite orang yang akan kalian hubungi dengan pin yang mereka miliki, sebagai gengsi tidak sedikit juga orang yang menginginkan pin baru yang tentunya unik tapi bagaimana cara mengganti pin baru tersebut kalau tidak ada tombol Logout nya?
Itu salah satu pertanyaan para pengguna BBM yang kebingungan saat ingin mengganti pin baru mereka, tapi tak usah khawatir pada kesempatan siang kali ini saya akan share cara logout BBM android dengan mudah, penasaran dengan caranya? yuk kita simak berikut tutorialnya :
1. Pertama kalian buka Pengaturan pada menu utama, kemudian pilih Apl/aplikasi.
2. Selanjutnya kalian cari aplikasi BBM.
3. Kemudian setelah kalian pilih BBM maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini, scroll ke bawah kemudian pilih Hapus Data, lalu pilih Yes/Ya dan tunggu hingga proses nya selesai. Kemudian Login lagi di aplikasi BBM kalian.